Segala puji bagi Alloh SWT yang telah dan senantiasa melimpahkan rahmat serta hidayah-Nya kepada hamba-hamba-Nya, sholawat dan salam semoga tercurahkan kepada Nabi kita Muhammad SAW.
Mahad Utsman Bin Affan merupakan merupakan lembaga pendidikan bahasa Arab dan Tahfidz Quran dibawah naungan STAI PERSIS (Sekolah Tinggi Agama Islam Persatuan Islam) Jakarta
Pada perjalanan nya program bahasa yang telah di selenggarakan lebih dari 20 tahun telah meluluskan ribuan mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia
Besar harapan Kami, semoga kehadiran program bahasa Utsman Bin Affan dapat ikut serta mencetak para ulama dan zuama serta membantu mencerdaskan anak bangsa.
Syaikh Abdurrahman As-Sa’di rahimahullah berkata:
”Bahasa Arab adalah bahasa yang paling mulia. Bahasa Rasul yang diutus kepada mereka dan menyampaikan dakwahnya dalam bahasa itu pula. Bahasa yang jelas dan gamblang. Dan renungkanlah bagaimana berkumpulnya keutamaan-keutamaan yang baik ini. Al-Qur’an adalah kitab yang paling mulia, diturunkan melalui malaikat yang paling utama, diturunkan kepada manusia yang paling utama pula, dimasukkan ke dalam bagian tubuh yang paling utama, yaitu hati, untuk disampaikan kepada umat yang paling utama, dengan bahasa yang paling utama dan paling fasih yaitu bahasa Arab yang jelas.”
(Taisiir Karimir Rahman, hal 598.)
Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata,
“Sesungguhnya ketika Allah menurunkan kitab-Nya dan menjadikan Rasul-Nya sebagai penyampai risalah (Al-Kitab) dan Al-Hikmah (As-Sunnah) serta menjadikan generasi awal agama ini berkomunikasi dengan bahasa Arab. Maka tidak ada jalan lain dalam memahami dan mengetahui ajaran Islam kecuali dengan bahasa Arab. Oleh karena itu, memahami bahasa Arab merupakan bagian dari agama. Keterbiasaan berkomunikasi dengan bahasa Arab mempermudah kaum muslimin memahami agama Allah Ta’ala dan menegakkan syiar-syiar agama ini, serta memudahkan dalam mencontoh generasi awal dari kaum Muhajirin dan Anshar dalam keseluruhan perkara mereka.”
(Iqtidha’ Shirotil Mustaqim, hal. 162)
Imam Asy-Syafi’i rahimahullah mengatakan,
“Maka wajib atas setiap muslim untuk mempelajari bahasa Arab sekuat kemampuannya. Sehingga dia bersaksi bahwa sesungguhnya tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah Ta’ala dan Muhammad adalah hamba dan utusan-Nya, dan dengannya dia bisa membaca kitabullah … “
(Ar-Risalah, 1/48)
Visi & Misi
Mewujudkan pengajaran Bahasa Arab dan studi Islam yang bagus, sesuai dengan Al-Qur'an dan Sunnah.
.
1. Mempersiapkan aktivis da'wah yang berakhlak mulia dan memiliki pemahaman Islam yang benar dan sesuai dengan pemahaman Salaful Ummah, berdasarkan Al-Qur'an dan Sunnah.
2. Menyebarkan Bahasa Arab di kalangan umat Islam umumnya, dan lulusan SMU / sederajat dan lulusan Universitas yang tidak mampu berbahasa arab aktif.
3. Mengajarkan dasar-dasar atau pokok-pokok ajaran Islam yang benar dan berdasarkan Al-Qur'an dan Sunnah dengan pengantar bahasa Arab di semua level
4. Mencetak para hufaz (hafal Al-Qur'an 30 juz) yang Mutqin (lancar) untuk program Tahfizh Al- Qur'an dalam masa 2 tahun
Mewujudkan peserta didik yang memiliki kemahiran dan keterampilan berbahasa Arab aktif yang meliputi:
a) Keterampilan Menyimak (istima')
b) Keterampilan Berbicara (muhadatsah)
c) Keterampilan Membaca (qiroa’ah)
d) Keterampilan Membaca (qiroa’ah)
e) Keterampilan Menulis (kitabah)
1. Di dukung oleh para dosen / tenaga pengajar dari lulusan LIPIA dan Timur Tengah
2. Menggunkan kurikulum idad LIPIA
3. Gedung pendidikan milik sendiri dan representatif (Asri, Aman dan Islami)
4. Tersedia asrama bagi mahasiswa yang jauh
5. Didukung fasilitas pembelajaran online selama pandemi
galery kegiatan
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Proin diam justo, scelerisque non felis porta, placerat vestibulum nisi. Vestibulum ac elementum massa.